SEMINAR KEAGAMAAN BERSEMPENA DENGAN TARHIB RAMADHAN HIMPUNAN MAHASISWA PROGRAM STUDI PENDIDIKAN BAHASA ARAB

7 Maret 2024 yang bertepatan pada hari Kamis, Himpunan Mahasiswa Program Studi Pendidikan Bahasa Arab menyelenggarakan Seminar Keagamaan bersempena dengan Tarhib Ramadhan dengan tema “Menebar Hikmah Menggapai Maghfirah Menuju Generasi Mardhatillah”, dengan mengundang Dr. H. Yasmaruddin Bardansyah, LC, MA, sebagai Pemateri. Acara dimulai pada pukul 09.00 WIB hingga selesai.

Dengan di hadiri oleh ustadzah Kasmiati , S.Pd.I, M.A, selaku sekretaris jurusan Pendidikan Bahasa Arab, Ustadz Dr. Djeprin. E. Hulawa. M.Ag, dan beberapa dosen Pendidikan Bahasa Arab lainnya. Serta di hadiri oleh Ketua Dema(Dewan Eksekutif Mahasiswa) Universitas Islam Negeri Sultan Syarif Kasim Riau kakanda Raja Pradigjaya Dewactri Ingguna, Ketua Sema (Senat Mahasiswa) Universitas Islam Negeri Sultan Syarif Kasim Riau Kakanda Raihan Darma Putra, perwakilan mahasiswa dari beberapa Program Studi Fakultas Tarbiyah dan Keguruan, dan Mahasiswa Program Studi Pendidikan Bahasa Arab. Dalam acara ini Himpunan Mahasiswa Program Studi Pendidikan Bahasa Arab mengundang Suska TV untuk bekerja sama sebagai Media Partner.

Acara yang di awali dengan laporan Ketua pelaksana oleh kakanda Muhammad Zaki Maulana Arrokany, dilanjutkan kata sambutan dari ketua Dema (Dewan Eksekutif Mahasiswa) dan Sema (Senat Mahasiswa), kemudian sambutan dari sekretaris jurusan ustadzah Kasmiati , S.Pd.I, M.A,. Dilanjutkan acara inti dari Pemateri hingga pemberian Cendramata.

Acara berlanjut dengan saling bersalam-salaman dan ditutup dengan makan bersama.

About Adinda Sri Utami

Check Also

Kuliah Umum Mahasiswa Program Studi Pendidikan Bahasa Arab Bersama Ustadz Sofyan Hadi,M.A,

Selasa, 20 februari 2024 program studi Pendidikan Bahasa Arab Universitas Islam Negeri Sultan Syarif Kasim …